Forum PELITA Temui Kepala Kemenag Kabupaten Bekasi

KULIAHALISLAM.COM - Bekasi, 31 Maret 2022 bertempat di ruangan Kepala Kemenag Kab. Bekasi, dalam pertemuan tersebut Afif selaku Ketua PELITA Kab. Bekasi menyampaikan "jika pertemuan ini bermaksud untuk mengenalkan Organisasi PELITA (Pemuda Lintas Agama) berdiri sejak 2016, sudah memiliki 3(tiga) ketua dari Alip Widada, Rafi dan saya sendiri."

"Untuk periode PELITA yang dimana saya diamanahkan untuk jadi Ketua ini baru saja terbentuk dengan 19 orang dari berbagai ormas pemuda keagamaan yang fokus di kerukunan dan toleransi antar umat beragama." Ujarnya.

Afif juga menyampaikan "kami berharap PELITA bisa berkolaborasi dengan Kemenag Kab. Bekasi, untuk agenda terdekat kami PELITA ingin melaksanakan pelantikan setelah itu menjalankan program-program PELITA yang sudah di usulkan oleh teman-teman pengurus, salah satunya melaksanakan kunjungan rumah ibadah dan bersih-bersih rumah ibadah, untuk bulan Ramadan ini kami rencana akan bagi-bagi ta'jil (menjelang berbuka puasa ) kepada para pengendara."

Sedangkan dari Kepala Kemenag Kab. Bekasi H. Ahmad Sanukri mengapresiasi tentang keberadaan Ormas PELITA di Kab. Bekasi "karena PELITA ini menjadi lem perekat antar Ormas Pemuda Keagamaan di Kab. Bekasi." Ujarnya.

Dalam arahannya PELITA bikin program-program yang concern tentang kerukunan antar umat beragama dan bikin seminar atau diskusi publik tentang deradikalisasi berkerjasama dengan Kemenag, Kesbangpol dan BNPT. 

"Insya Allah kami dari Kemenag siap dukung selama program PELITA ini jelas dan terarah untuk masyarakat di Kabupaten Bekasi." Ujar H. Ahmad Sanukri Kepala Kemenag Kab.Bekasi yang pernah menjadi Kepala Kemenag Bandung Barat. (AS)

Redaksi

Redaksi Kuliah Al Islam

Post a Comment

Previous Post Next Post

Iklan Post 2

نموذج الاتصال